Senin, 14 Januari 2013

PRESTASI MEMPRIHATINKAN DI ASEAN

Prestasi olahraga yang menurun ditingkat
ASEAN menjadi suatu keprihatinan tersendiri bagi
kondisi olahragawan profesional di Indonesia. Tim
olahraga di Indonesia memerlukan perhatian yang
lebih karena melalui olahraga bisa mengangkat nama
dan mempersatukan bangsa baik tingkat nasional
maupun internasional. Peranan gizi dalam olahraga
terutama olahraga profesional seperti sepakbola
menuntut tenaga ahli yang terampil untuk menjaga
secara khusus dan intensif kebutuhan zat gizi dari
para pemainnya. Kebutuhan gizi seperti karbohidrat,
protein, lemak, serat, cairan dan asupan zat gizi
mikro penting dalam rangka menjaga kesehatan,
adaptasi latihan, dan meningkatkan stamina selama
sesi latihan dan perlombaan, bahkan federasi
sepakbola dunia telah mengeluarkan pernyataan
bahwa gizi sangat berperanan dalam keberhasilan
suatu tim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar